Arsip Tag: berkembang

Dibalik Senyum Dan Tawa Seorang Yang Optimis Menyimpan Banyak Keluh Kesah

Rasa Yang Paling Sering Muncul Saat Kalian Beranjak Dewasa

Semakin dewasa seseorang, semakin banyak yang harus dihadapi. Semakin banyak yang harus diusahakan. Semakin banyak yang harus dilepas. Semakin dewasa, rasanya semakin idealis. Dan kadang ada rasa yang sulit mempercayai orang lain. Karena semakin bertambah tahun, semakin bertambah pengalaman, proses semakin banyak dilewati. Semakin banyak mengenal orang, dengan berbagai karakter, dan semakin banyak juga kehilangan orang. Sehingga rasanya semakin hambar, semakin bodoh amat akan lalu lalang orang. Karena saat ada pertemuan ada perpisahahan. Entah dari anda atau dia.

Semakin Banyak Orang Yang Lalu Lalang

Lalu lalang yang saya maksudkan disini adalah, orang-orang yang datang dan pergi. Pergi dari kehidupanmu. Tidak hanya secara fisik, tapi rasa kepada orang tersebut pun pergi. Banyak orang yang datang, berdiam lama, dan tiba-tiba hilang. Ada yang hanya sekedar mampir. Bahkan ada yang tidak kita sadari dia ada didalam hidupmu, dan baru kita sadari kehadirannya setelah waktu yang lama. Karena kalian terlalu terpaku pada harapan akan orang yang ingin kalian temui. Semakin terbiasa akan rasa kehilangan. Yang awalnya sakit sekali. Sampai lama kelamaan, semakin hambar rasanya.

Banyak Perencanaan Yang Berubah

Semakin berjalannya waktu, dari sekian banyak list rencana apa aja yang ingin dilakukan. Semua goals, semua tujuan yang dipikirkan dengan penuh semangat. Perlahan mulai berubah, bahkan ada yang harus hilang dari list. Bukan karena plin plan. Tapi semakin berjalannya waktu, kita semakin sadar akan kemampuan kita, kapasitas kita, apa yang sebenarnya kita inginkan. Sehingga banyak sekali perencanaan yang tidak sesuai dengan apa yang kita mimpikan di awal. Ternyata ini maksudnya, jangan terlalu banyak mimpi, jangan terlalu banyak berencana, nikmati proses. Keputusan yang dibuat atau diambil di saat perasaan terlalu sedih, terlalu senang, terlalu marah, memang tidaklah pernah akurat. Jadi saat kau memikirkan sesuatu dengan perasaan yang menggebu-gebu, sebaiknya setelah itu, diam, dan tenangkan diri. Rasakan sampai detak jantungmu semakin perlahan, semakin tenang, dan bergerak sesuai ritmenya. Dan pikirkan apakah itu yang kalian inginkan?  Jangan sampai ada perubahan lagi kedepan.